Pelantikan OSIS SMKN 27 Jakarta Pusat: Awal Perjalanan Baru untuk Kepemimpinan Sekolah

by -165 Views
Foto Seluruh Pengurus OSIS SMKN 27 Jakarta Pusat yang baru saja dilantik beserta para guru di Aula Batavia Kamis, 23 Januari 2025. Foto by NN

JAKARTA, RATIMNEWS.COM – SMKN 27 Jakarta Pusat resmi melantik pengurus OSIS baru dalam sebuah acara yang digelar di Aula Batavia pada Kamis (23/1/2025).

Pelantikan ini menjadi momen penting bagi para siswa yang terpilih untuk mengemban tugas kepemimpinan dan membawa perubahan bagi sekolah.

Acara pelantikan yang semula direncanakan diadakan di luar ruangan terpaksa dipindahkan ke dalam aula karena kondisi cuaca yang tidak mendukung.

Meskipun demikian, prosesi pelantikan tetap berlangsung dengan khidmat dan lancar.

Ketua OSIS terpilih, Alifia Fitriani Nurbaiti, dalam wawancara eksklusif menyampaikan pandangannya tentang acara tersebut serta visi dan misinya selama masa kepemimpinannya.

Pelantikan yang Berjalan Baik Meski Ada Tantangan

Menurut Alifia, pelantikan OSIS tahun ini berjalan dengan baik, meskipun ada beberapa hal yang perlu diperbaiki untuk ke depannya. Salah satunya adalah struktur acara yang lebih terorganisir agar lebih maksimal.

“Pelantikan tahun ini selalu mengalami pengunduran karena cuaca yang tidak mendukung. Untuk mengatasi hal tersebut, akhirnya acara dipindahkan ke Aula Batavia. Namun, hal ini juga menimbulkan kekecewaan bagi beberapa anggota OSIS dan warga sekolah karena mereka berharap pelantikan dapat lebih melibatkan seluruh siswa dari berbagai angkatan,” ujarnya.

Alifia menambahkan bahwa pelantikan ini bukan sekadar seremonial, tetapi juga menjadi titik awal bagi setiap pengurus OSIS untuk mulai menjalankan tugas mereka dalam memimpin dan membawa perubahan bagi sekolah.

Makna Kepemimpinan dalam OSIS

Ketika ditanya mengenai pandangannya tentang kepemimpinan, Alifia menjelaskan bahwa menjadi pemimpin adalah sebuah tanggung jawab besar.

“Kepemimpinan bagi saya adalah kemampuan untuk memotivasi dan menginspirasi orang-orang yang dipimpin agar berkembang bersama. Pemimpin yang baik harus adil, jujur, amanah, serta bisa menjadi teladan bagi orang lain. Selain itu, ia juga harus mampu menularkan energi positif di sekitarnya dan membawa perubahan yang lebih baik,” jelasnya.

Ia (Alifia) juga menegaskan komitmennya untuk mendampingi serta membimbing setiap anggota OSIS agar mereka bisa berkembang saat menjalankan tugasnya.

“Saya berharap di masa kepemimpinan saya, saya bisa menularkan gagasan serta ide positif dan membawa perubahan yang lebih baik bagi sekolah serta warganya,” tambahnya.

Bidang Kepengurusan OSIS SMKN 27 Jakarta Pusat dan Harapan ke Depan

OSIS SMKN 27 Jakarta Pusat memiliki delapan bidang kepengurusan, masing-masing dengan peran dan programnya sendiri: Bidang Keagamaan, Bidang  Bangsa dan Bela Negara, Bidang Budi Pekerti, Bidang Kepemimpinan dan Organisasi, Bidang Wirausaha, Bidang Olahraga, Bidang Kreativitas Seni.

Alifia dan jajaran pengurus OSIS lainnya berharap bahwa setiap program yang dirancang oleh masing-masing bidang dapat memberikan dampak positif bagi sekolah dan menjadi wadah bagi para siswa untuk berkembang.

“Kami ingin menjadikan SMKN 27 Jakarta sebagai sekolah unggulan dengan melibatkan seluruh siswa dalam kegiatan yang bermanfaat dan inspiratif. Semoga OSIS periode ini dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa perubahan positif bagi sekolah,” pungkasnya.

Dengan semangat baru dan komitmen kuat dari para pengurus OSIS yang baru dilantik, SMKN 27 Jakarta Pusat menatap masa depan yang lebih baik dengan kepemimpinan siswa yang inspiratif dan penuh dedikasi.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *