Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Bicara Hubungan Jokowi dan PDIP Usai Maruarar Sirait Pamit

by -325 Views
Foto: Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, di Media Center TPN Ganjar-Mahfud, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (17/1/2024). (Rumondang Naibaho/detikcom)

JAKARTA, RATIMNEWS.COM – Politikus senior Maruarar Sirait atau yang akrab disapa Ara hengkang dari PDIP.  Ara mengatakan Ia akan mengikuti langkah Presiden Joko Widodo (Jokowi).  Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto berkomentar soal hubungan Jokowi dengan partainya.

Mulanya, awak media menanyakan tanggapan Hasto mengenai kabar keluarnya Ara dari PDIP.  Hasto mengatakan menghormati keputusan yang telah dibuat oleh pak Ara.

“Pengunduran diri Pak Ara kan tidak menyebutkan alasan, hanya mengikuti jalan dari Pak Jokowi. Itu kita hormati,” ujar Hasto kepada wartawan usai jumpa pers di Media Center TPN Ganjar-Mahfud, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (17/1/2024).

Menurut Hasto, Ara mundur karena dia tidak lagi menjadi anggota DPR RI.

“Kalau kita lihat, Pak Ara kan sudah lima tahun tidak menjadi anggota DPR RI. Nah sehingga satu pergi, seribu kembali.” ucap Hasto Kristiyanto.

Ditanya mengenai hubungan Jokowi di PDIP dan apakah Jokowi masih merupakan bagian dari PDIP, Hasto meminta awak media bertanya langsung kepada Jokowi. “Tanyakan ke Pak Jokowi,” kata Hasto singkat.

Seperti diketahui, Maruarar atau Ara menyatakan pamit dari PDIP selepas mengunjungi markas PDIP. Ia mengembalikan KTA PDIP.

“Saya mohon maaf, saya mengajarkan kalian untuk loyal, tetap bersama PDI Perjuangan    tapi izinkanlah dengan keterbatasan saya,maka  saya pamit. Semoga PDI Perjuangan mendapatkan kader yang lebih baik, lebih loyal, lebih profesional dan lebih berkualitas dari saya. Saya mohon pamit, merdeka.” kata Ara di DPP PDIP, Jl Diponegoro, Jakarta Pusat, Senin (15/1).

Ara diketahui pamit dari PDIP karena mengikuti langkah politik Presiden Jokowi, merasa cocok dan sesuai hati nuraninya. Ara menilai kepuasan masyarakat kepada Jokowi masih tinggi.

“Saya percaya dan saya cocok, hati saya dan nurani saya, dan Bapak Jokowi banyak memanusiakan rakyat Indonesia.  Dan juga kami, dan juga seperti yang saya mencatat tingkat kepuasan publik terhadap Bapak Jokowi sangat  tinggi.  Dan saya adalah bagian dari rakyat Indonesia  yang memilih mengikuti Bapak Jokowi.” ucap Ara. ***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *