LAUTARO MARTINEZ DISUNTIK PEMATI RASA SAKIT

by -498 Views

RATIMNES.COM (9/12/2022) – Lautaro Martinez pada gelaran Piala Dunia 2022 ini masih melempem.
Lautaro yang tampil tajam di Inter Milan diharapkan bisa jadi duet Lionel Messi di lini depan Argentina. Pada laga pertama kontra Arab Saudi, Lautaro memberikan harapan.

Meski Argentina akhirnya kalah 1-2, Lautaro sempat mencetak dua gol yang dianulir VAR karena offside. Tapi, pada dua laga fase grup berikutnya, Lautaro malah jadi cadangan untuk Julian Alvarez.

Lautaro bahkan cuma main di menit-menit akhir saat menghadapi Polandia di laga ketiga Grup C dan Australia di babak 16 besar.

Dengan laga perempatfinal kontra Belanda menunggu pada Sabtu (10/12/2022) dini hari WIB,  Lautaro sepertinya bakal jadi cadangan lagi.

Ironis tentunya mengingat Lautaro sebelum ini digadang-gadang bakal bersinar. Sementara, Alvarez malah menonjol lewat torehan dua golnya.

Terkait situasi Lautaro saat ini, agennya Alejandro Camacho pasang badan. Menurut Camacho, performa buruk Lautaro tak lepas dari kondisinya yang tidak fit menuju Piala Dunia 2022.

Lautaro Martinez rupanya harus mendapat suntikan pematik rasa sakit karena engkelnya bermasalah.

“Lautaro harus disuntik pemati rasa untuk mengurangi rasa sakit di engkelnya,” ujar Camacho kepada La Red.

“Dia bekerja keras untuk menghilangkan rasa sakit, dan jika itu berhasil, maka dia akan tampil moncer. Martinez adalah pemain top dunia.”

“Dia itu tidak gampang menyerah, tapi dua gol yang dianulir ke gawang Arab Saudi membuatnya cukup sedih.”

“Persaingan justru bikin Martinez dan Julian lebih kuat, karena faktanya mereka saling melengkapi satu sama lain.” ***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *